Telegram sendiri merupakan aplikasi sosial media yang mempunyai banyak fitur modern dan berbeda dari aplikasi chatting atau sosial media lain. Walaupun bagi beberapa orang mungkin aplikasi Telegram ini tidak begitu bermanfaat karena belum mengetahui fitur yang ada didalamnya dan belum memanfaatkannya dengan maksimal.
Salah satu fitur yang ada di dalam Telegram adalah bot atau robot yang bisa dibuat dengan menggunakan coding ataupun tanpa coding. Apa itu bot Telegram dan apa saja contoh bot yang bermanfaat untuk kegiatan harian akan dibahas dalam artikel ini.
Telegram sudah mendapatkan kepopuleran seiring dengan banyaknya manfaat yang ada di dalam aplikasi tersebut, yang memudahkan penggunanya mendapatkan banyak hal dengan lebih efektif dan praktis. Diantaranya dengan memanfaatkan bot yang ada di Telegram mulai dari bot untuk mendownload lagu, mendownload video Youtube, mengingatkan suara adzan hingga menerjemahkan berbagai bahasa.
Semua sudah tersedia di Telegram sehingga pengguna tidak perlu lagi mendownload aplikasi tambahan melalui Playstore.
Apa Itu Bot Telegram?
Keunggulan yang paling banyak disukai dan menjadi kebanggaan Telegram adalah pengguna bisa membuat berbagai macam bot melalui pemrograman atau bisa juga membuat bot sederhana dengan mudah. Menggunakan botfather salah satu fitur dari Telegram yaitu bot official pusat pembuatan bot.
Sebenarnya apa itu bot Telegram yaitu fitur yang mempunyai banyak manfaat dan membuat Telegram menjadi aplikasi multifungsi. Bot sendiri merupakan sebuah robot yang dirancang menggunakan bahasa pemrograman khusus untuk memberikan perintah-perintah tertentu. Kemudian membuat bot secara otomatis melakukan berbagai perintah untuk memenuhi permintaan yang dibuat oleh pemiliknya.
Misalnya jika seorang developer bot ingin membuat bot yang bermanfaat untuk membuat translate bahasa Inggris ke bahasa Indonesia dengan otomatis. Developer tersebut akan program robot yang ada di Telegram agar bisa secara otomatis menerjemahkan bahasa Inggris ke bahasa Indonesia.
Mungkin anda biasa melakukan translate bahasa Indonesia ke Inggris melalui google chrome namun jika bisa dilakukan melalui Telegram sembari chaating dengan teman pastinya akan lebih mudah dan praktis.
Apa itu bot Telegram juga banyak sekali manfaatnya ada bot yang memiliki manfaat umum ada juga yang manfaat khusus sampai ada juga buat random yang berisi hal-hal unik dan menarik.
Bahkan fitur yang biasanya ada di aplikasi Playstore sudah ada dalam bentuk bot di Telegram. Sehingga anda tidak perlu lagi menginstal aplikasi lain yang biasanya akan membebankan penyimpanan ponsel.
Baca juga: Apa Itu ID Telegram?
Macam – Macam Bot Telegram Yang Bermanfaat
Setelah mengetahui Apa itu bot Telegram, anda bisa mulai menggunakan bot dan memaksimalkan penggunaan Telegram. Saking banyaknya bot yang ada di Telegram, walaupun anda tidak mempunyai teman chat anda bisa saja bermain atau chatting dengan bot yang ada di Telegram.
Sehingga tidak akan ada alasan yang membuat roomchat Telegram anda sepi.Berikut ini beberapa aplikasi Telegram yang unik dan bermanfaat.
Bot Malas Nulis
Bot malas nulis mulai populer setelah terjadi pandemi dimana anak-anak diberlakukan sekolah daring atau dirumah. Membuat banyak guru yang memberikan tugas agar anak menulis setelah itu anak hanya perlu mengumpulkan hasil catatan dalam bentuk foto.
Kemudian munculah ide untuk membuat bot yang bisa merubah ketikan menjadi tulisan tangan, salah satunya menggunakan bot malas nulis @awakawakmalas_bot.
Bot Downloader Foto dari Instagram
Anda tidap perlu menggunakan aplikasi tambahan untuk mengunduh foto bahkan hingga story Instagram, karena semua sudah bisa dilakukan menggunakan bot. Salah satunya menggunakan bot @Instagram_DIRobot yang memberikan banyak kemudahan bagi anda dalam mengunduh foto atau story akun Instagram orang lain.
Caranya juga mudah anda cukup menuliskan username Instagram maka semua foto dan story-nya akan terlihat.
Muadzin Bot
Bagi anda yang ingin mendapatkan pengingat Adzan lengkap untuk semua wilayah di Indonesia bisa menggunakan bot @muadzinbot yang secara otomatis mengingatkan adzan. Selain itu bot Muadzin ini bisa dimasukan kedalam grup, untuk mengingatkan anggota grup jadwal shalat tepat waktu.
Pastinya grup muadzin tersebut akan sangat bermanfaat dibandingkan jika harus menyetel alarm secara manual atau mengunduh aplikasi lain.
Bot Download Lagu
Ada banyak bot download lagu yang lengkap dan mudah digunakan, salah satunya yaitu @mephbot yang sudah mempunyai database terlengkap. Bukan hanya lagu Indonesia saja Meph Bot sudah menyediakan lagu Barat, Korea bahkan India dan lagu Internasional lain.
Cara mencarinya juga mudah anda hanya perlu menuliskan nama artis atau judul lagu sesuai kebutuhan. Setelah itu tak butuh waktu lama anda akan mendapatkan lagu yang diinginkan, anda juga bisa membuat playlist sendiri menggunakan Telegram.
Baca juga: Cara Mendapatkan Auto Followers IG 1000
Kesimpulan
Selain bot-bot yang memiliki manfaat seperti downloader dan lain sebagainya ada juga bot permainan yang bisa digunakan untuk bermain secara multiplayer di dalam grup chat. Sehingga bisa membuat kegiatan dalam grup menjadi tidak bosan dan lebih menyenangkan.
Apa itu bot Telegram sendiri bisa dikatakan sebagai salah satu fitur yang ada di Telegram untuk memudahkan berbagai macam kebutuhan dan membuat Telegram menjadi aplikasi yang multiguna.