Bagi Anda yang menyukai kegiatan memotret dengan bantuan ponsel, pasti tidak asing dengan aplikasi Google Camera atau GCam. Dengan bantuan GCam, hasil foto pada ponsel Anda akan semakin maksimal, termasuk jika menggunakan GCam Poco X3 Pro.
Kamera pada Poco X3 Pro sendiri sebenarnya sudah bisa dibilang mumpuni. Pada kamera belakang, smartphone ini dilengkapi resolusi 48MP, 8MP, 2MP, 2MP sedangkan pada bagian depan dilengkapi Single Camera untuk selfie sebesar 20MP.
Mengenal Aplikasi GCam dan Fiturnya
Google Camera atau GCam merupakan salah satu aplikasi kamera besutan Google. Aplikasi yang dapat Anda gunakan pada smartphone Pixel ini merupakan aplikasi kamera terbaik yang tersedia saat ini.
Aplikasi ini akan membantu memaksimalkan hasil foto kamera ponsel milik Anda. Hal tersebut karena aplikasi ini menawarkan beberapa fitur unggulan yang pastinya akan menguntungkan. Berikut beberapa fitur GCam yang bisa Anda manfaatkan.
Baca juga: Download GCam Exynos APK
1. Night Sight
Berkat fitur yang satu ini, Anda dapat menangkap objek dengan jelas saat malam hari bahkan tanpa bantuan lampu flash. Kabarnya, berkat fitur ini, hasil potret kamera ponsel Anda akan dapat mengalahkan hasil potret kamera Iphone.
2. HDR+
Menggunakan aplikasi GCam juga akan membuat tangkapan kamera Poco X3 Pro Anda lebih detail dan memiliki resolusi tinggi. Hal tersebut yaitu berkat fitur HDR+ yang tersedia pada aplikasi ini. Fitur ini akan membuat foto Anda tetap terlihat berkualitas meski pencahayaannya rendah.
3. Lens Blur/Potret
Jika Anda menginginkan hasil foto yang lebih fokus pada objek yang Anda tangkap, maka fitur yang satu ini akan membantu Anda. Memiliki akurasi sempurna, Anda akan menghasilkan foto bokeh natural yang luar biasa.
Download Gcam Poco X3 Pro APK
Setelah membawa beberapa hal menarik mengenai Gcam APK diatas, berikutnya jika anda tertarik buat mengunduh aplikasi tersebut. Berikut adalah link unduhan yang bisa kalian manfaatkan.
- Nama File: Gcam Poco X3 Pro
- Ukuran File: 100 MB
- Mendukung: OS 9.0 keatas
- File Upload: Mediafire.com
- Link Download:
Cara Pasang Aplikasi GCam Poco X3 Pro
Walaupun hanya tersedia untuk smartphone Pixel, Anda para pengguna ponsel lain tetap dapat menggunakan aplikasi ini dengan versi yang telah dimodifikasi. Bagi pengguna Poco X3 Pro, Anda bisa mengunduh GCam khusus Poco X3 Pro di browser.
Baca juga: Download GCam Redmi Note 10 / Note 10 Pro APK
Mengunduh dan memasang aplikasi ini pada ponsel bukan hal yang sulit. Anda hanya perlu mengikuti cara-cara berikut ini untuk dapat menggunakan aplikasi GCam pada kamera ponsel Anda.
- Cari aplikasi GCam terbaru untuk Poco X3 Pro di browser atau klik link diatas.
- Jika link aplikasi sudah ditemukan, download aplikasi tersebut.
- Karena bukan dari Play Store, maka akan muncul peringatan instalasi sumber tidak dikenal. Agar proses mengunduh berjalan lancar, buka Pengaturan, pilih Privasi, dan centang bagian “izinkan dari sumber ini”
- Tunggu proses pengunduhan hingga selesai.
Cra Menggunakan Aplikasi Google Camera
Untuk dapat menggunakan aplikasi ini pada kamera ponsel Poco X3 Pro, Anda harus menginstall Config GCam Mod terlebih dahulu. Config ini akan membantu kerja GCam pada kamera ponsel Anda. Berikut cara untuk mengunduh Config dengan mudah.
Baca juga: Download GCam Samsung A21s APK
- Unduh Config dari browser.
- Buat folder GCam pada penyimpanan internal. Buka folder tersebut, lalu buat folder lain di dalamnya yaitu folder Configs.
- Simpan file Config (.xml) pada folder Configs yang telah Anda buat sebelumnya.
- Buka aplikasi GCam pada ponsel Anda, lalu klik dua kali pada area hitam sekitar ikon shutter. Setelah itu, akan muncul pilihan Config pada layar.
- Pilih konfigurasi lalu pilih restore.
- Biarkan GCam memuat ulang yang artinya Config telah berhasil dimuat.
Setelah GCam dan Config terpasang, Anda mulai dapat menikmati berbagai fitur unggulan yang aplikasi tersebut sediakan.
Itu dia sekilas mengenai GCam Poco X3 Pro yang akan membantu memaksimalkan hasil tangkapan kamera Anda. Untuk memasangnya, Anda bisa mengikuti cara-cara di atas agar dapat menggunakan aplikasi besutan Google tersebut.