Cara Mengubah Bahasa di Google Meet | Aplikasi Conference Audio Video Google Meet rupanya sedang naik daun saat ini khususnya sejak merebaknya wabah yang terjadi di Indonesia.
Sehingga memaksa pemerintah mengeluarkan kebijakan pembatasan sosial di luar Rumah, hal inilah yang membuat beberapa Instansi pendidikan pelaku usaha perkantoran berfikir bagaimana saya bisa menjalankan aktivitas saya seperti biasa meski berada di Rumah.
Tentu saja salah satu Platform yang direkomendasikan saat ini adalah Google Meet dimana anda bisa melakukan Meeting Online dengan mudah bahkan dengan jangkauan 250 Peserta dalam satu saluran.
Artikel ini menjelaskan kepada anda tentang cara mengganti/mengubah bahasa di Google Meet baik bagi pengguna perangkat Destkop PC Komputer atau Laptop maupun Perangkat Mobile seperti Android.
Baca juga: Visual Effect For Google Meet: Begini Cara Menggunakannya
Cara Mengubah Bahasa di Google Meet
Berawal dari instalasi awal saya menggunakan Aplikasi Google Meet dan setelah terbuka ternyata aplikasi google meet menggunakan bahasa yang saya tidak mengerti sama sekali yakni Bahasa Arab.
Setelah saya cari tahu, ternyata yang membuat bahasa di Google Meet saya bahsa arab adalah karena sampai saat ini google meet masih belum tersedia untuk bahasa Indonesia sehingga menggunakan bahasa kedua saya yakni Bahasa Arab (khususnya pengguna samsung).
Nah, jika anda ingin mengganti bahasa dari yang semula adalah Bahasa Arab menjadi bahasa Indonesia maka saya perjelas jika sampai saat ini Bahasa Indonesia masih belum tersedia di Platforms ini
Namun jika anda berniat mengubahnya ke Bahasa Indonesia berikut langkah-langkahnya.
- Buka Opsi Pengaturan atau Setting di Hp Android kamu.
- Cari menu bahasa dan lainnya setiap smartphone berbeda-beda.
- Jika anda pengguna Android bermerek Samsung maka klik pada Manajemen umum >> pilih bahasa dan input >> Bahasa.
- Maka akan muncul list bahasa yang digunakan, jika pada bahasa pertama anda menggunakan bahasa indonesia maka bahasa tersebut tidak dapat diterapkan di Google Meet.
- Maka dari itu google meet menyesuaikannya dengan bahasa kedua.
- Untuk mengubahnya klik pada bahasa pertama lalu ganti ke Bahasa Inggris.
- Jika anda tidak berniat untuk mengganti bahasa pertama anda juga bisa menggantinya melalui bahasa yang kedua.
- Terapkan.
Dengan begitu anda akan melihat perubahan bahasa yang digunakan. Ingat karena bahasa Indonesia masih belum mendukung mungkin kamu bisa menggunakan second bahasa yang paling kamu mengerti.
Baca juga: Cara Presentasi di Google Meet
Cara Ganti Bahasa di Google Meet Pc
Bagaimana dengan pengguna Laptop Pc atau Komputer? Untuk pengguna perangkat Destkop sebenernya sama saja untuk dapat mengubah bahasa.
Hanya saja mungkin letaknya berbeda, ikuti panduan dibawah ini untuk informasinya.
- Klik pada opsi menu di sudut kiri bawah.
- Lalu pilih settings atau pengaturan.
- Lanjut dengan klik waktu and bahasa.
- Berikut pilih wilayah and bahasa >> Kik pada tambah bahasa.
- Dihalaman ini pilih bahasa Inggris.
Lalu untuk menerapkan klik Set Up Defaults dengan begitu aplikasi google meet di laptop atau PC Kamu akan disesuaikan dengan pilihan bahasa yang kamu pilih dan pastikan bahasa yang dipilih didukung.
Baca juga: Cara Download Google Meet di Laptop
Akhir Kata
Saya rasa cukup sampai disini dulu pembahasan kita kali ini tentang Google Meet, anda juga dapat membaca beberapa informasi lainnya seputar google meet disini dengan lengkap dan saya berharap dengan artikel ini anda menerima jawaban atas masalah yang anda hadapi saat ini.
Demikian adalah tutorial mengenai cara ganti bahasa di Google Meet semoga penjelasan saya barusan bermanfaat.