Instagram merupakan salah satu media sosial yang memiliki pengguna terbanyak di seluruh dunia. Instagram memiliki beragam fitur asik yang tentunya memanjakan para pengguna nya salah satunya adalah membuat story dengan musik. Nah ada juga cara simpan story musik Instagram dengan mudah apabila Anda ingin mengunduh stories dari akun Instagram yang Anda ikuti.
Memang sebenarnya Instagram tidak menyediakan fitur khusus untuk mengunduh postingan story, karena story Instagram memang dibuat untuk bersifat sementara dan tidak permanen. Oleh karena itulah untuk cara simpan story musik Instagram ini Anda harus menggunakan bantuan dari pihak ketiga seperti aplikasi atau apabila Anda ingin cara yang mudah, yaitu dengan situs khusus.
Cara Simpan Story Musik Instagram dengan Mudah
Untuk cara simpan story musik instagram dengan mudah, langsung saja simak penjelasan berikut:
Apabila Anda telah memperoleh izin dari pemilik konten, maka Anda sudah dapat mendownload story IG tersebut dengan memakai bantuan pihak ketiga. Cara berikut tentu lebih praktis serta mudah karena Anda tidak perlu mendownload aplikasi lagi. Untuk trik cara simpan story musik instagram, simak saja penjelasan berikut:
1. Download dari Situs Storysaver.net
Cara simpan story musik Instagram yang pertama adalah dari situs storysaver.net agar Anda bisa mengunduh story IG dengan musik. Untuk cara menyimpan story instagram dari situs ini juga cukup mudah. Berikut adalah caranya:
- Pada Instagram story yang akan Anda simpan, silakan tekan titik tiga yang terdapat di sisi kanan atas.
- kemudian, langsung saja copy link dari Instagram stories itu.
- Setelah itu buka situs storysaver.net.
- Paste link yang telah Anda copy sebelumnya. tekan “Download” dan konten yang ingin Anda unduh akan diproses.
Baca juga:
- 4 Cara Mengecek Layar HP Samsung dan Cara Merawatnya
- 4 Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama dan Beda Operator
2. Download dari Snap Insta Snap
Snap Insta Snap ini dapat dimanfaatkan untuk mengunduh story Instagram dengan musik. Untuk cara mendownload dengan situs ini, ikuti cara dibawah ini:
- Cari Instagram stories dengan musik yang mau Anda unduh.
- Copy link story Instagram yang ingin di download.
- Setelah itu, buka situs snapinsta.app/id.
- paste link yang terdapat di kolom yang ada. kemudian, Anda hanya perlu tekan “Download” dan tunggu sampai video story Instagram tadi muncul.
- Apabila sudah, klik “Download Video” dan tunggu hingga proses download selesai.
3. Download dengan InstagramSave
Cara simpan story musik Instagram yang ketiga adalah mengunduh dari InstagramSave. dengan situs ini, Anda dapat mendownload story Instagram dalam format video atau gambar. Untuk penggunaannya juga tidak sulit, berikut caranya:
- Masuk ke website instagramsave.com.
- kemudian, ketik nama akun Instagram yang Anda inginkan.
- Klik tulisan “Download Stories”.
- Setelah itu, pilih format file yang mau Anda unduh. Anda dapat memilih opsi “Download MP4” apabila Anda mau mendownload dengan format video. Sedangkan apabila Anda ingin mendownload dengan format gambar, Anda dapat pilih “Download JPG”.
4. Download menggunakan SaveFrom
Umumnya situs SaveFrom ini digunakan untuk mengunduh video dari situs YouTube. Namun sebenarnya, situs ini juga dapat dipakai untuk menyimpan story Instagram dengan musik. untuk langkah – Langkah mengunduh video story Instagram dari savefrom.net adalah sebagai berikut:
- Buka story Instagram yang mau didownload dan copy link dari Instagram stories yang Anda tuju.
- Buka laman savefrom.net dan paste link di kolom yang telah tersedia.
- Klik “Download”, kemudian Anda pilih opsi “Download MP4”.
- Tunggu sejenak sampai proses pengunduhan selesai.
5. Download dari Igram.io
Tidak hanya dipakai untuk mengunduh Reels Instagram saja, karena igram.io juga dapat dimanfaatkan untuk menyimpan story Instagram dengan musik. Berikut adalah Langkah – Langkah untuk download story IG dari igram.io:
- Copy link story IG dengan musik yang mau Anda unduh.
- Setelah itu buka situs igram.io/id.
- kemudian silahkan paste link yang telah Anda copy sebelumnya.
- Klik “Download” dan pilih “Download MP4”.
- apabila sudah, tunggu beberapa saat hingga proses pengunduhan selesai.
6. Download Menggunakan Storiesig.net
Situs terakhir yang bisa dipakai untuk mendownload story Instagram dengan musik yaitu dengan storiesig.net. Situs ini tidak sulit digunakan seperti situs lainnya, berikut adalah caranya:
- Masuk ke situs storiesig.net.
- Kemudian masukan username Instagram yang mau Anda download story Instagram nya.
- Setelah itu tekan ikon tanda panah yang terdapat di sebelah kolom username.
- Pilih akun Instagram pengguna tadi dan klik titik tiga di postingan yang mau Anda unduh.
- Klik Download dan tunggu hingga story Instagram terunduh.
tapi perlu Anda ketahui kalau cara ini hanya dapat dilakukan untuk mengunduh story instagram pada akun yang tidak terkunci. Apabila akun pengguna itu di-private, maka cara ini tidak dapat dipakai.
Baca juga:
- 3 Cara Memasukan Voucher XL dan Penyebab Kegagalannya
- 4+ Cara Cek Paketan XL lewat SMS, Dial Phone dan Aplikasi
Cara Membuat Stories Instagram dengan Musik
Membuat postingan stories dengan musik sedang ngetrend saat ini dan banyak digunakan, Untuk Anda yang penasaran dan juga belum tahu bagaimana cara membuat postingan Instagram Stories dengan di unggahan cerita, ikuti Langkah – Langkah untuk Anda menambahkan lagu pada Instagram Story dengan fitur Instagram Music:
- Buka aplikasi Instagram
- Pada beranda, geser ke kanan dan tambahkan cerita atau story
- Rekam video atau unggah foto dan video yang Anda inginkan dari galeri
- klik tanda musik yang terdapat di sisi atas atau swipe sisi bawah layar ke atas dan klik opsi ‘music’
- Aka ada beberapa judul lagu yang bisa Anda pilih
- Cari musik yang Anda inginkan, Anda dapat mengetikan artisnya atau judul lagunya.
- Apabila sudah, akan ada tampilan lirik dan durasi potongan lagu yang akan dimunculkan pada Instagram Story.
- Geser lagu dan sesuaikan bagian mana yang ingin Anda ambil
- Edit font dan teks sesuai keinginan Anda
- Unggah story atau cerita Anda
- Selamat, story Anda kini sudah dilengkapi dengan musik
Namun, untuk Anda yang belum menemukan fitur Instagram Music pada fitur Instagram Story, maka Anda harus memperbarui terlebih dahulu aplikasi Instagram Anda di PlayStore atau AppStore. Aplikasi Instagram yang bisa menggunakan Instagram Musik yaitu adalah versi 194.0.0.0.172.
Itulah pembahasan mengenai menyimpan story Instagram dengan musik dan cara membuat stories Instagram dengan music di hp Anda. Untuk melakukannya pastikan aplikasi Instagram Anda sudah diupgrade ke versi terbaru dan setelah itu gunakan bantuan dari pihak ketiga yang termudah yaitu dengan website penyedia pengunduhan stories instagram.