Banyak kegiatan hiburan yang bisa Anda lakukan ketika memiliki waktu luang untuk mengembalikan mood saat tengah sibuk dalam rutinitas sehari-hari. Salah satunya yaitu dengan menonton drama China pada aplikasi nonton drama China yang bisa diunduh melalui Play Store.
Jika selama ini Anda melihat drakor atau drama Korea, untuk menambah daftar tontonan lain bisa mencoba melihat drama China yang tidak kalah seru. Apalagi genre drama tersebut bervariasi mulai dari thriller, horror, keluarga, dan lain sebagainya. Pilih tontonan yang sesuai dengan keinginan Anda.
5 Aplikasi Nonton Drama China Terbaik
Tidak perlu kebingungan saat Anda mencari platform nonton drama terutama drama China. Karena saat ini terdapat aplikasi yang menyediakan film dan drama China dengan terjemahan bahasa Indonesia.
Jadi, Anda tidak perlu menerjemahkan maksud percakapan dalam film dan tinggal membaca subtitle saja. Aplikasi-aplikasi berikut ini ada yang tersedia secara gratis dan ada juga aplikasi berbayar.
1. Viki
Aplikasi nonton serial drama China yang bisa Anda unduh di Play Store adalah Viki. Play Store menandai Viki sebagai pilihan editor yang telah diunduh kurang lebih lima puluh juta kali. Selain itu, ukuran aplikasinya yang sebesar 11 mb juga tidak terlalu membebani memori penyimpanan ponsel.
Tidak hanya drama China, Viki juga menyediakan tontonan lain seperti drama Korea, drama Thailand, film China, KPOP, Japanese TV, Korean Show, dan lain sejenisnya. Bila Anda mencari aplikasi streaming legal, Viki bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mengunduhnya.
Kelebihan Viki yaitu pilihan subtitlenya yang beragam mulai dari Italia, Indonesia, Inggris, Espanol, Korea, Jepang, dan bahasa terjemahan lainnya. Bila Anda ingin meningkatkan kemampuan bahasa Inggris, maka bisa memakai subtitle Inggris agar terbiasa dengan susunan katanya.
Anda bisa nonton drama China sub Indo di Viki secara gratis maupun berbayar. Tentu saja, dengan menjadi pengguna premium lebih banyak keuntungan yang akan Anda peroleh daripada pengguna gratis, misalnya seperti bebas iklan.
Jadi, jika Anda tipe orang yang ingin menonton drama tanpa jeda iklan, bisa mulai berlangganan pada Viki.
Baca juga: 9 Aplikasi Pesan Tiket Bioskop Online Murah
2. Viu
Aplikasi ini mempunyai logo berwarna kuning dan termasuk pilihan editor pada Play Store. Besaran aplikasinya juga tidak memakan ruang penyimpanan terlalu banyak. Aplikasi streaming video ini menyuguhkan drama dari berbagai negara seperti China, Korea, Thailand, dan lain sebagainya.
Anda bisa mengetik judul drama China yang ingin Anda tonton pada kolom pencarian. Terdapat dua pilihan ketika ingin menonton drama, yaitu Anda bisa langsung melihatnya atau mengunduhnya terlebih dahulu dan melihatnya nanti.
Bahkan jika keluar di tengah-tengah episode, Anda bisa menontonnya ulang tanpa harus kembali ke menit awal. Viu juga dapat Anda gunakan secara gratis maupun berbayar. Selain itu, fitur-fitur yang tersedia pada Viu terbilang cukup lengkap.
Acara tv, drama China, drama korea, atau anime memiliki terjemahan Indonesia yang memudahkan Anda untuk memahami alur cerita. Ada pula fitur download video yang memudahkan Anda menonton drama secara offline dan data internet juga jadi hemat.
Agar pengalaman menonton drama jauh lebih menyenangkan, Viu menyediakan fitur untuk menyambung akun ke perangkat lain seperti laptop atau tv. Selain itu, Anda bisa mendapatkan notifikasi episode drama terbaru sehingga tidak perlu takut ketinggalan.
3. WeTV
Aplikasi nonton serial drama China berikutnya yaitu WeTV. Sama seperti dua aplikasi sebelumnya, WeTV juga terpilih menjadi pilihan editor di Play Store yang telah diunduh sebanyak kurang lebih lima puluh juta download. Anda bisa mengunduh aplikasi ini dengan ukuran sebesar 35 mb.
Daftar tontonan yang bisa Anda lihat di WeTV beragam mulai dari series Indonesia, drama Jepang, drama Korea, drama Tiongkok, dan masih banyak lainnya. Kini ada fitur terbaru yang memungkinkan Anda untuk mengirim komentar terkait video yang sedang ditonton. Cukup menarik dicoba, bukan?
Anda tidak usah ribet mengingat jadwal tayang drama China. Tinggal gunakan fitur ingatkan saya untuk mendapatkan notifikasi ketika episode baru telah keluar. Saring drama kesukaan Anda sesuai genre yang Anda minati. Kualitas pemutaran video juga bervariasi seperti 144p, full hd, atau 1080p.
WeTV bisa jadi pilihan aplikasi untuk nonton drama China gratis maupun berbayar. Subtitle dari WeTV berasal dari beragam bahasa.
Anda bisa memilih terjemahan sesuai dengan preferensi. Ketika menonton drama China di WeTV, pengaturan tentang volume, kecerahan, fast forward atau backward dapat diatur dengan mudah.
Baca juga: 10 Cara Baca Novel Gratis Tanpa Aplikasi
4. iQIYI
iQIYI merupakan platform streaming video yang dapat Anda unduh melalui Play Store. Ukuran aplikasi ini, sekitar 56 mb yang telah didownload lebih dari lima puluh juta kali. iQIYI menghadirkan tontonan berupa drama asia, anime, dan masih banyak lainnya untuk menemani waktu luang Anda.
Jika Anda tipe orang yang menyukai tayangan video dengan resolusi tinggi, maka iQIYI bisa mengatasi keinginan tersebut. Pilihan resolusi yang bisa Anda pilih sewaktu menonton antara lain 480p, 720p, 1080p, Blu-ray 4K, dan lain-lain. iQIYI bisa Anda saksikan di banyak perangkat.
Pilihan bahasa subtitle dapat Anda tentukan sesuai dengan preferensi masing-masing. Tersedia daftar judul drama yang menjadi rekomendasi untuk Anda.
Jika mendaftar akun premium, keuntungan yang diperoleh jauh lebih banyak daripada pengguna gratis. Misalnya, menonton drama tanpa perlu melihat iklan atau menggunakan resolusi video kualitas tinggi.
Cara nonton drama China di iQIYI sangatlah mudah. Anda tinggal mencari judul drama atau film yang ingin Anda tonton baru kemudian mengklik posternya. Agar bisa melihat drama kesukaan Anda kapan saja tanpa terhalang sinyal, unduh terlebih dahulu videonya sehingga kuota jauh lebih hemat.
5. CATCHPLAY+
Saran aplikasi nonton serial China berikutnya yaitu CATCHPLAY+. Aplikasi ini tersedia di Play Store dan telah meraih lebih dari satu juta download. Selain itu, ukuran aplikasinya tidak memakan ruang penyimpanan terlalu banyak. Ukuran downloadnya sebesar 28 mb.
Melalui CATCHPLAY+, Anda bisa menonton beragam konten video yang tersedia salah satunya drama China. Pilih judul drama yang menarik perhatian Anda, selain itu pilihan genre yang tersedia cukup banyak seperti aksi, komedi, drama, fantasi, dan lain sejenisnya.
Rasakan pengalaman menonton video yang nyaman menggunakan aplikasi ini dengan kualitas pemutaran yang jernih.
Bila Anda menginginkan langganan premium maka bisa membeli paket langganan yang ditawarkan CATCHPLAY+ dengan variasi harga berbeda-beda yang bisa disesuaikan dengan budget.
Konten-konten drama akan diperbarui tiap minggu sehingga Anda tidak perlu khawatir kehabisan daftar tontonan. CATCHPLAY+ dapat Anda gunakan pada multi perangkat.
Tidak hanya itu, saat menonton Anda dapat menyesuaikan tampilan layar penuh, kecerahan, dan volume agar Anda bisa menikmati video yang diputar.
Baca juga: 13 Situs Nonton Drakor Gratis, Selalu Update Drakor Terbaru!
Akhir Kata
Itulah beberapa aplikasi nonton drama China baik gratis maupun berbayar yang bisa Anda coba. Temukan judul drama kesukaan Anda pada aplikasi pilihan masing-masing.
Setiap aplikasi mempunyai kelebihan dan kekurangan yang tidak sama. Oleh karena itu, pilih media streaming yang nyaman Anda pakai untuk melihat konten video drama.