8 Rekomendasi Printer HP Terbaik Sesuai Kebutuhan (2024)
Home » Elektronik » 8 Rekomendasi Printer HP Terbaik Sesuai Kebutuhan (2024)

8 Rekomendasi Printer HP Terbaik Sesuai Kebutuhan (2024)

Javasiana.com 8 Januari 2024

Hewlett-Packard (HP) adalah salah satu produsen alat elektronik kantor terkemuka asal Amerika yang terkenal dengan produk laptop dan printernya. Simak artikel berikut ini untuk mengetahui rekomendasi printer HP terbaik sesuai kebutuhan Anda.

Rekomendasi Printer HP Terbaik

Printer HP apa saja? Banyak sekali jenisnya. Dari mulai printer Ink Tank, Smart Tank, Laser Jet, hingga printer all in one. Yakni printer multifungsi yang dapat mencetak, menyalin, memindai, hingga mengirimkan faksimile. Berikut rekomendasi printer HP terbaik yang dapat Anda pertimbangkan.

1. HP Deskjet 2622 All in One Printer

Printer HP

Buat Anda yang mencari printer multifungsi dan murah, HP Deskjet 2622 ini adalah pilihan terbaik. Hanya dengan 800 ribuan, Anda sudah bisa mendapatkan printer all in one yang dapat mencetak, menyalin, sekaligus scan dokumen atau gambar.

Printer ini juga terkoneksi dengan Wi-Fi direct, sehingga Anda dapat menghubungkan laptop ke printer hanya dengan berbekal aplikasi HP Smart. Printer ini juga kompatibel terhadap Apple AirPrint dan dapat beroperasi dengan operating system Windows, Google Chrome, dan Android.

Printer dengan bobot 3,42 kg ini dapat menampung berbagai jenis kertas. Mulai dari A6, B5, A4, serta envelope DL. Selain berbagai kemudahan tersebut, hasil cetaknya juga berkualitas tinggi dengan ketajaman warna dan tulisan yang tercetak.

Baca juga: 5 Rekomendasi Printer Canon Terbaik dan Kelebihannya

2. HP OfficeJet 200 Mobile Printer

Printer HP

Jika Anda membutuhkan printer dengan bobot ringan yang mudah dibawa ke mana-mana, lebih baik pilih HP OfficeJet 200 Mobile Printer ini saja. Beratnya hanya 2,1 kg dengan dimensi yang cukup ramping, yaitu 364 x 186 x 69 mm. Tentunya tidak akan memakan terlalu banyak ruang.

Sama dengan printer sebelumnya, mobile printer ini juga dapat mencetak di berbagai ukuran kertas, yaitu A6, A5, A4, B5, dan envelope DL. Printer ini juga mampu terhubung dengan koneksi WiFi yang memungkinkan pengguna untuk menghubungkannya dengan perangkat mobile tanpa kabel data.

Hasil cetaknya terlihat tajam dan cerah dan menggunakan jenis baterai yang dapat di-charge dengan mudah. Secara keseluruhan sangat praktis untuk menunjang aktivitas mencetak dokumen sekolah atau kantor sehari-hari.

3. HP DeskJet Ink Advantage 2775

Beberapa orang yang belum mengenal printer HP pasti bertanya-tanya, printer HP apakah bagus? Salah satu variasinya ini bisa menjadi bukti unggulnya printer HP. Dengan bobot 3,42 kg dan dimensi 425 x 546 x 250 mm, printer ini mampu mengakomodasi segala kebutuhan Anda.

Printer ini termasuk jenis printer all in one yang mampu print, scan, dan fotocopy dokumen sekaligus. Kecepatan cetaknya juga cukup tinggi, di mana printer ini mampu mencetak hingga 7,5 halaman hitam putih setiap menit dan 5,5 halaman berwarna per menit.

Dari segi konektivitas, printer ini memiliki kabel USB 2.0 dan dukungan koneksi WiFi untuk mengatur pengoperasiannya langsung dari smartphone. Input tray-nya dapat menampung kertas hingga 60 lembar dan output tray-nya menampung sekitar 25 kertas.

Baca juga: 12 Rekomendasi Printer untuk Mahasiswa Terbaik

4. HP Ink Tank 319

Lanjut ke rekomendasi printer HP terbaik berikutnya, ada HP Ink Tank dengan bobot 4,67 kg dan dimensi 525 x 310 x 158 mm. Sesuai namanya, printer ini menggunakan tinta berbasis tangki (ink tank). Tangki tersebut memuat lebih banyak tinta dan Anda dapat mengisi ulang tinta dengan mudah.

Tak perlu khawatir dengan keamanan tangki tinta tersebut. Karena desainnya kokoh dan anti bocor. Hasil cetaknya juga terlihat jelas dan warna yang cerah. Printer ini dapat mencetak dokumen di berbagai ukuran kertas. Mulai dari kertas A4, B5, A6, dan Envelope DL.

Keunggulan utama printer ini terletak pada kemampuannya yang dapat mencetak dokumen dengan volume tinggi, yaitu hingga 8.000 halaman berwarna dan 6.000 halaman hitam. Kecepatan cetaknya juga tinggi. Setiap menitnya dapat mencetak hingga 8 lembar hitam putih dan 5 lembar warna.

5. HP Color Laser 150a

Jika yang Anda cari adalah printer dengan kemampuan dasar mencetak dokumen, maka HP Color Laser 150a adalah pilihan terbaik. Printer ini menghasilkan dokumen cetak menggunakan toner yang memukau. Tulisan terlihat jelas dan warnanya pun tajam.

Jenis printer laser ini juga telah mendukung konektivitas WiFi Direct untuk menghubungkan printer dengan berbagai perangkat dengan mudah. Anda juga dapat menghubungkannya dengan Apple AirPrint, Google Cloud Print, hingga Mopria.

Printer yang berdimensi 382 x 309 x 211,5 mm ini memiliki bodi yang cukup besar dan berat, yaitu dengan bobot hingga 10,04 kg. Anda dapat menggunakannya untuk mencetak dokumen dalam berbagai ukuran kertas, seperti A4, B5, A6, serta envelope DL.

6. HP Smart Tank 615 AiO

Sesuai namanya, printer ini berkemampuan cerdas dengan fungsi serbaguna yang memungkinkan Anda untuk print, scan copy, hingga faksimile. Spesifikasi konektivitasnya juga cukup lengkap. Mulai dari Hi-Speed usb 2.0, Bluetooth LE, serta WiFi.

Kemampuan cetaknya juga sangat canggih, baik dari segi kecepatan serta daya tampungnya. Kecepatan mencetaknya mencapai 11 halaman hitam putih per menit dan 5 halaman warna per menit. Sedangkan daya tampungnya mencapai 8.000 halaman warna dan 6.000 halaman hitam putih.

Printer ini juga telah menggunakan panel touchscreen untuk menjalankan aplikasi HP Smart di ponsel. Sehingga membuat pengoperasian printer berbobot 6,19 kg ini lebih praktis.

Baca juga: 12 Merk Printer Bluetooth Terbaik Untuk Perlengkapan Kasir Usaha

7. HP Laser MFP 137fnw

Satu lagi rekomendasi printer HP all in one yang dapat Anda pakai untuk mencetak, menyalin, memindai, dan faksimile. Dukungan konektivitasnya juga cukup lengkap. Mulai dari USB 2.0, ethernet serta Wi-Fi wireless untuk menghubungkan printer dengan berbagai perangkat mobile.

Teknologi scanner yang ada di dalamnya juga cukup canggih. Karena telah menggunakan ADF (Automatic Document Feeder) yang mampu memindai dokumen dalam jumlah banyak dan berlapis sekaligus secara otomatis.

Kecepatan cetaknya juga lumayan tinggi, yaitu mencapai 10.000 halaman per bulan dan dapat mencetak dokumen di beragam ukuran kertas. Dari kertas berukuran A4, A5, A5, B5, Officio, serta envelope DL.

8. HP OfficeJet Pro 7720 Wide Formal All in One Printer

Rekomendasi printer HP terbaik yang satu ini punya bobot lumayan berat, yaitu 15,5 kg dengan dimensi 584,9 x 444,8 x 306,4 mm. Namun, dengan dimensi sebesar itu pengguna dapat mencetak pada medium bidang yang luas. Salah satunya adalah kertas berukuran A3 atau sekitar 11 x 17 inci.

Tentu kemampuan tersebut menjadi kelebihan printer ini untuk mencetak beragam dokumen berukuran besar, seperti pembuatan poster, dll. Printer ini juga memiliki konektivitas WiFi, sehingga dapat terhubung dengan perangkat mobile lainnya lebih mudah.

Tidak hanya untuk mencetak dokumen, printer all in one ini juga dapat Anda manfaatkan untuk scan dan fotocopy dokumen secara praktis. Printer inkjet ini juga dapat terhubung dengan berbagai aplikasi seperti HP ePrint, Apple AirPrint, Google Cloud Print, hingga Mopria.

Dari rekomendasi printer HP terbaik di atas, kira-kira manakah pilihan printer yang paling Anda sukai? Pilih yang terbaik sesuai kebutuhan, apakah untuk sekadar mencetak dokumen atau untuk menyalin dan memindai sekaligus. Jangan lupa juga untuk menyesuaikan dengan anggaran Anda.

Javasiana.com

Pecandu teknologi, Suka berbagi tips dan trik bermanfaat untuk anda semua.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Artikel Terkait