Download Resetter Canon IP2770 dan Cara Resetnya (100% Work)
Home » Download » Download Resetter Canon IP2770 dan Cara Resetnya (100% Work)

Download Resetter Canon IP2770 dan Cara Resetnya (100% Work)

Javasiana.com 2 Juni 2022

Canon IP2770 merupakan salah satu printer unggulan yang banyak digunakan di Indonesia. Walaupun demikian tentu saja kita pernah menemukan kendala saat menggunakannya. Masalah pada software printer sebenarnya dapat diatasi dengan mudah menggunakan resetter Canon IP2770.

Bagi sebagian pengguna, masalah kecil seperti ini mungkin dianggap sebelah mata saja. Tapi bagi pengguna lainnya yang belum paham penggunaan printer, sekedar masalah printer tidak dapat mencetak secara normal saja sudah pusing untuk memperbaikinya.

Review Printer Canon IP2770

Siapa sih yang tidak mengenal merek printer Canon? Raksasa perusahaan ini memang tidak hanya mengeluarkan produk kamera saja, tapi juga printer. Hampir semua orang pernah menggunakan produk Canon atau minimal pernah melihatnya.

Selain kamera, produk yang diunggulkan oleh Canon adalah printer. Salah satu jenis printer tersebut adalah Canon IP2770 yang akan kita bahas pada artikel ini. Banyak hal yang dapat Anda kerjakan dengan bantuan printer cerdas satu ini.

Dengan fitur yang cukup dan kualitas terbaik, hampir seluruh tugas pencetakan dapat diselesaikan oleh Canon IP2770. Walaupun demikian nyatanya masih banyak keluhan yang berasal dari para penggunanya. Keluhan tersebut sangat beragam mulai dari masalah software hingga hardware.

Akan tetapi yang pasti, keluhan-keluhan ini sebenarnya dapat diatasi. Saat printer Canon Anda mengalami masalah, jangan buru-buru memvonis printer tersebut rusak. Barangkali masalah tersebut hanya karena faktor-faktor sepele yang bisa Anda selesaikan sendiri.

Baca juga: 8 Komponen AC Beserta dengan Fungsinya

Apa Itu Resetter Canon IP2770?

Resetter Canon IP2770

Masalah yang muncul saat menggunakan printer Canon bisa disebabkan beberapa faktor. Mulai dari sistem software yang error hingga masalah penggunaan yang terlalu berlebihan. Bagi orang awam masalah sedikit saja sudah cukup membuat kepala pusing.

Padahal terkadang kendala tersebut cukup diatasi dengan resetter Canon IP2770. Lalu apa sih yang dimaksud dengan resetter dan apa saja masalah yang dapat diatasi?

Resetter sendiri adalah sebuah program perangkat lunak yang memiliki fungsi penting. Sesuai dengan namanya software ini berfungsi untuk melakukan pemasangan ulang. Sehingga data-data sistem yang error dapat dihapus dan diselesaikan dengan mudah.

Resetter Canon IP2770 hanya dapat mengatasi masalah pada perangkat lunak. Untuk kendala yang timbul akibat kerusakan hardware tampaknya Anda perlu membawa printer kepada teknisinya. Atau, Anda dapat melihat tutorial perbaikan hardware di Youtube dan memperbaikinya sendiri.

Download Resetter Canon IP2770

Resetter Canon IP2770

Yakin masalah printer Anda berasal dari software? Jika iya maka silakan  download resetter Canon IP2770 dan lakukan pengaturan ulang. Klik link di bawah untuk mengunduh resetter-nya:

  • Nama File: Resetter Canon IP2770
  • Ukuran File: 200 KB
  • Format File: Rar
  • Mendukung: Windows 7, 8, 8.1, 10, 11 (32bit/64bit)
  • File Upload: Mediafire.com
  • Tautan File:

Catatan: Sebelum mengunduh file Resetter Cannon IP2770, Terlebih dahulu matikan Antivirus / Windows Defender baik pada komputer maupun browser kalian (Jangan khawatir, karena file ini bukan virus).

Cara Masuk Ke Dalam Mode Service Canon IP2770

Ada rangkaian langkah yang harus Anda lakukan jika ingin reset Canon IP2770. Sebelum melakukannya, terlebih dahulu pengguna harus masuk ke dalam mode service. Berikut adalah langkah-langkah masuk ke mode service tersebut:

  1. Pastikan komputer Anda terhubung dengan printer Canon IP2770 (printer dalam kondisi mati namun tetap terhubung ke listrik).
  2. Tekan tombol resume dan tahan selama 3 detik.
  3. Tekan juga tombol power tapi jangan lepaskan tombol resume hingga indikator berwarna hijau hidup.
  4. Silakan lepaskan tombol resume, namun tetap tekan tombol power.
  5. Tekan kembali tombol resume 5 kali.
  6. Kemudian semua tombol tersebut dilepaskan dan lampu indikator menyala secara bergantian.
  7. Tunggu hingga lampu yang menyala hanya berwarna hijau.
  8. Sekarang printer Canon IP2770 Anda sudah berada dalam kondisi ‘mode service’ dan siap untuk di-reset dengan resetter Canon IP2770.

Baca juga: Download Resetter Canon MP287 dan Tutorial Resetnya

Cara Reset Canon IP2770 Dengan Aplikasi

Jika Anda sudah melakukan download resetter Canon IP2770, maka ada sedikit tahapan yang harus dilakukan. Langkah demi langkah reset printer Canon dapat Anda ikuti petunjuk berikut:

  1. Buka file yang sudah Anda download tadi.
  2. Buka file yang berektensi .exe, klik kanan dan jalankan sebagai admin ‘Run as administrator’.
  3. Sebelumnya Anda perlu menyiapkan 2 lembar kertas yang diletakkan pada tray printer untuk hasil reset EEPROM.
  4. Di tampilan aplikasi ada menu ‘Ink absorber counter’, maka pilih ‘Main’.
  5. Klik dan pilih button EEPROM.
  6. Berikutnya proses resetting akan dimulai dan printer akan melakukan printing.
  7. Jika proses sudah selesai silakan matikan printer kemudian hidupkan kembali.

Mengatasi Masalah Printer Canon IP2770 Gagal Reset

Seharusnya setelah Anda melakukan pengaturan ulang dengan resetter Canon IP2770, maka printer kembali normal. Namun bagaimana jika hal itu mengalami kegagalan? Berikut solusi yang bisa Anda lakukan:

  1. Langkah pertama Anda perlu menyiapkan pinset dan juga blower
  2. Silakan buka body printer lalu ambil bagian mainboard-nya.
  3. Berikutnya Anda perlu mencari IC Counter yang terdapat pada socket sensor
  4. Lakukan penggantian IC Counter, bisa menggunakan yang bekas atau IC baru sekalian.

Cara ini memang cukup beresiko dan membutuhkan keahlian khusus. Jika Anda tidak yakin dapat memperbaikinya, silakan  membawa printer kepada teknisi. Jangan sampai printer malah mengalami masalah yang lebih serius.

Baca juga: Download Resetter Epson L360 Lengkap Dengan Cara Resetnya

Cara Merawat Printer Canon IP2770

Jika telah berhasil melakukan perbaikan dengan resetter Canon IP2770, sekarang Anda harus merawatnya dengan baik. Terdapat beberapa hal yang penting untuk dilakukan agar printer tetap normal. Berikut adalah cara merawat printer yang disarankan:

1. Gunakan Sesuai Kebutuhan

Error pada software biasanya terjadi karena printer digunakan terlalu overload. Sistem pada printer sudah dihitung dan disetting sedemikian rupa sehingga jika penggunaannya terlalu berlebihan akan menjadi masalah.

2. Jangan Gonta-Ganti Merk Tinta

Pernahkah Anda mendapati masalah setelah mengganti merk tinta? Nah hal ini lah yang disarankan, yaitu jangan gonta-ganti merk tinta. Sebaiknya hanya menggunakan satu merek saja dan jangan sampai tinta habis serta mengering.

3. Matikan Printer Dengan Semestinya

Tidak sedikit orang yang mematikan printer dengan cara mencabut kabel listriknya. Tentu ini tidak sesuai dengan prosedur penggunaan printer. Sebaiknya hanya mematikan printer menggunakan tombol power yang memang sudah disediakan.

4. Jaga Kebersihan Printer

Simpan printer pada tempat semestinya dan jangan biarkan debu menjadi masalah di kemudian hari. Bersihkan juga printer dari benda-benda asing. Bahkan tidak jarang di dalam printer terdapat telur cicak karena jarang dibersihkan.

5. Merawat Cartridge Printer

Bagian yang sangat penting dari printer Canon IP2770 adalah catridge-nya. Karena itu Anda harus benar-benar menjaga bagian penting ini. Agar cartridge awet hindari mencetak dokumen dalam jumlah banyak sekaligus.

Tinta dalam cartridge juga bisa mengering jika Anda tidak menggunakannya dalam waktu yang lama. Untuk menghindari hal itu, gunakanlah printer minimal satu kali dalam seminggu. Pastikan juga Anda tidak sembarangan meletakkan cartridge.

Akhir Kata

Beragam masalah yang muncul saat menggunakan printer memang sering membuat pusing. Masalah muncul umumnya karena software yang mengakibat error dan printer tidak dapat digunakan. Bagi mereka yang awam tentu ini sangat merepotkan.

Anda tidak perlu khawatir, karena untuk memperbaikinya pengguna bisa menggunakan resetter Canon IP2770. Mereset printer dapat mengembalikannya seperti semula dan tidak perlu membawanya ke teknisi.

Javasiana.com

Pecandu teknologi, Suka berbagi tips dan trik bermanfaat untuk anda semua.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Artikel Terkait