7+ Cara Mengecek Nomor Smartfren Sendiri dengan Mudah
Home » Internet & Jaringan » 7+ Cara Mengecek Nomor Smartfren Sendiri dengan Mudah

7+ Cara Mengecek Nomor Smartfren Sendiri dengan Mudah

Javasiana.com 7 Agustus 2022

Cara mengecek nomor Smartfren bisa Anda terapkan jika mengalami kondisi tertentu dan kebetulan tidak menyimpan nomor milik sendiri. Pasalnya, seringkali orang mengabaikan bagaimana cara cek nomor Smartfren karena sibuk atau kerap terlupakan.

Kebiasaan orang setelah membeli sebuah kartu perdana yaitu membuang bungkusnya namun tidak sempat mencatat nomor. Bahkan, beberapa orang sering kali lupa untuk melihat panduan mengecek nomor yang biasanya tersedia di kartu perdana tersebut.

Cara Mengecek Nomor Smartfren Milik Sendiri

Mengecek sebuah nomor biasanya dilakukan oleh pengguna yang lupa dengan sederet angka sebagai nomor ponsel pribadi termasuk provider Smartfren.

Selain itu, mereka juga ingin mengetahui bagaimana cara cek nomor Smartfren diblokir atau tidak untuk memastikan bisa membeli pulsa atau tidak.

Ketika membeli kartu, para pengguna nantinya merasa sedikit kebingungan lantaran acaknya nomor. Hal inilah yang membuat pengguna baru sering terjadi melupakan nomornya sendiri. Kendati demikian, tak jarang orang mengatasinya dengan menyimpan bungkus kartu perdana barunya.

Tetapi hal itu sangat kecil kemungkinannya menjadi solusi lantaran tak jarang pengguna lupa menyimpan bungkus perdananya entah berada di mana. Melansir dari berbagai sumber, berikut ada beberapa cara mengecek nomor handphone provider Smartfren secara langsung.

1. Cek Nomor Melalui SMS

Cek Nomor Melalui SMS

Langkah pertama yang bisa Anda lakukan untuk mengetahui nomor telepon sendiri adalah dengan menerapkan cara cek nomor Smartfren dengan SMS. Agar dapat mengecek nomor provider Smartfren melalui SMS, Anda harus mengikuti langkah berikut ini:

  1. Pertama, silahkan buka pilihan ikon perpesanan yang ada di ponsel atau bernama layanan Message.
  2. Kemudian tuliskan info di badan teks pesan baru yang sedang Anda buat.
  3. Setelah itu kirimkan pesan tersebut ke nomor 995 menggunakan provider Smartfren.
  4. Nantinya Anda menerima balasan SMS juga berupa nomor Smartfren untuk mengirimkan pesan tadi.

2. Cek Nomor Melalui Layanan Operator

Cek Nomor Melalui Layanan Operator

Salah satu alternatif cara cek kartu Smartfren untuk mengetahui nomor di dalamnya adalah melalui layanan customer service CS atau operator provider. Terdapat dua nomor CS Smartfren yang dapat Anda hubungi yaitu di nomor 995 serta nomor 500.

Nantinya Anda customer service akan membantu Anda dalam menginformasikan nomor Smartfren yang digunakan. Sebagai informasi, CS ini aktif selama 24 jam sehingga Anda dapat memakai layanan tersebut kapanpun.

Selain itu jangan lupa Anda mencatat informasi nomor ponsel yang call center berikan. Hal ini bertujuan ketika Anda memerlukan nomor Smartfren tadi untuk kebutuhan tertentu maka tidak akan merasa bingung kembali.

Baca juga:

3. Cek Nomor Smartfren Melalui Dial Up *995#

Cek Nomor Smartfren Melalui Dial Up 995

Anda juga dapat mengetahui nomor Smartfren dengan cara yang cukup cepat. Adapun cara cek nomor Smartfren Andromax kali ini bisa dengan menekan beberapa tombol saja yang sudah tertera di ponsel. Berikut beberapa caranya untuk Anda ikuti:

  1. Pertama-tama silahkan ketikkan *995# di dalam menu panggilan ponsel.
  2. Kemudian lanjutkan cara ini dengan menekan tombol bertuliskan Ok atau Yes.
  3. Setelah itu tunggu selama beberapa saat saja sampai ponsel akan memperlihatkan bermacam informasi.
  4. Adapun informasi tersebut meliputi seluruh info kartu Smartfren yang Anda gunakan termasuk nomor terdaftar di kartu itu.

4. Mengecek Nomor Melalui Aplikasi mySF

Mengecek Nomor Melalui Aplikasi mySF

Selain langkah di atas, Anda juga bisa menerapkan cara cek nomor Smartfren di telepon dengan memanfaatkan aplikasi keluaran provider tersebut. Adapun cara untuk mengecek nomor menggunakan aplikasi sangatlah mudah, Anda bisa langsung mengikuti tahapan di bawah ini:

  1. Pertama-tama silahkan Anda download aplikasi bernama mySF melalui platform Google Play Store ataupun App Store sekalipun.
  2. Setelah berhasil terunduh, silahkan langsung menginstal aplikasi mySF supaya terpasang di ponsel.
  3. Kemudian buka aplikasi lalu masukkan data yang diperlukan agar terdaftar dan bisa menikmati semua menu di dalam aplikasi mySF.
  4. Tepat di halaman utama aplikasinya, Anda bisa melihat nomor ponsel Smartfren yang tengah digunakan dan statusnya sendiri masih aktif.
  5. Salin untuk menyimpan nomor telepon di kontak supaya Anda dapat lebih mudah melihatnya kembali.

5. Cek Nomor Smartfren Melalui Aplikasi WhatsApp

Selain cek nomor Smartfren 2022 lewat SMS di atas, Anda bisa cek nomor Smartfren dengan memanfaatkan aplikasi pesan lainnya yakni WhatsApp. Bagi pengguna Smartfren yang menggunakan aplikasi WhatsApp, cara pengecekan nomornya bisa dilakukan dengan lebih mudah.

Bahkan, cara ini bisa Anda lakukan ketika sinyal internet tengah terhambat sekalipun. Adapun untuk cara pengecekan nomor Smartfren melalui WhatsApp bisa Anda lakukan lewat langkah sebagai berikut:

  1. Langkah pertama, silahkan Anda membuka aplikasi perpesanan WhatsApp yang sudah terpasang pada ponsel pribadi.
  2. Cara selanjutnya yaitu tekan ikon titik tiga yang berada di bagian pojok kanan atas halaman depan aplikasinya.
  3. Berikutnya lihat nomor yang sudah tercantum dalam informasi akun WhatsApp. Hal ini bisa Anda lakukan apabila nomor yang terdaftar merupakan nomor Smartfren aktif milik diri sendiri.
  4. Lanjutkan dengan salin nomor tersebut untuk kemudian menyimpannya pada perangkat ponsel milik Anda. Dengan demikian nomor Smartfren tadi tidak akan lupa atau terselip.

6. Mengetahui Nomor Sendiri Melalui Dial Up USSD *999#

Mengetahui Nomor Sendiri Melalui Dial Up USSD 999

Masih ada cara cek nomor Smartfren lainnya yang bisa Anda lakukan jika cara-cara di atas tergolong meragukan. Bahkan, cara satu ini bisa Anda terapkan untuk mengetahui nomor Smartfren modem ataupun perdana.

Caranya yaitu dengan menggunakan metode dial up yang tergolong lebih praktis. Sebab selain caranya cukup mudah, layanan dial up ini juga tidak mengenakan biaya tambahan ke penggunanya alias gratis. Adapun berikut langkah-langkah yang dapat Anda terapkan secara langsung:

  1. Pertama-tama silahkan Anda membuka aplikasi telepon yang sudah pasti ada di ponsel mana saja.
  2. Setelah itu masukkan kode USSD di nomor *999# lalu tekan tombol Call yang ada di sudut tampilan aplikasinya.
  3. Kemudian silahkan lihat nomor perdana kartu Smartfren yang ada di jendela informasi dan otomatis muncul.

7. Mengetahui Nomor Milik Sendiri dengan Missed Call

Apabila cara-cara di atas belum membuahkan hasil yang Anda inginkan maka tidak perlu khawatir. Sebab, masih ada tips untuk mengecek nomor Smartfren yang hasilnya sudah pasti akurat.

Kendati demikian untuk cara ini, Anda memerlukan bantuan orang lain berupa ponsel dan provider milik mereka. Berikut adalah cara yang dapat Anda lakukan secara langsung:

  1. Langkah pertama silahkan Anda membuka menu telepon atau call yang ada di dalam ponsel.
  2. Kemudian pilih salah satu kontak orang terdekat atau bisa saja di dalam satu rumah.
  3. Setelah itu tekan opsi panggil atau call.
  4. Terakhir catat nomor Smartfren yang masuk dari ponsel orang terdekat.

8. Tahu Nomor Smartfren Sendiri via Kode UMB di Nomor *123#

Untuk cara cek nomor Smartfren terakhir yang bisa Anda lakukan adalah dengan memanfaatkan kode UMB. Adapun cara yang bisa Anda terapkan yaitu:

  1. Silahkan menekan kode UMB berupa *123# dalam menu telepon.
  2. Kemudian klik tombol call atau panggilan.
  3. Setelah itu tekan menu 8 agar bisa memilih pilihan info.
  4. Terakhir cek informasi berisi nomor telepon serta saldo pulsa yang akan tampil secara otomatis.

Itulah beberapa cara mengecek nomor Smartfren yang bisa Anda coba semuanya secara langsung.

Javasiana.com

Pecandu teknologi, Suka berbagi tips dan trik bermanfaat untuk anda semua.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Artikel Terkait